Diskominfo Lakukan Rapat Terkait Pemanfaatan Data Bersama

Diskominfo Lakukan Rapat Terkait Pemanfaatan Data Bersama

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Way Kanan Yusron Lutfi S.H.,M.M., Mengikuti Rapat terkait Pemanfaatan data bersama Yang dihadiri oleh Kepala Dinas BAPENDA Drs.Nuryadin Ali Mustofa, M.M., Kepala Dinas DPMPTSP Kiki Christianto, S.E.,M.M dan Kepala Dinas DISDUKCAPIL Drs. Paryanto di Ruang Rapat Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Way Kanan pada Rabu (28/12/2022).

Menanggapi dari Peraturan Presiden Nomor 95 Tahun 2018 Tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, dan Peraturan Bupati Way Kanan Nomor 26 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Way Kanan, serta Evaluasi MCP KPK terkait Intergritas data dan aplikasi antara Bapenda dengan DPMPSTSP.

Rapat tersebut membahas terkait usulan pemanfaatan data bersama berupa Data Objek Pajak (NOP) atas wajib Pajak Daerah pada Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) dan data balikan berupa informasi izin yang diberikan kepada masyarakat untuk digunakan sebagai dasar perhitungan Nilai Jual Objek Pajak pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), serta data kependudukan pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (DISDUKCAPIL).

Hal tersebut merupakan sebagai wujud upaya optimalisasi PAD di sektor Pajak Daerah dalam hal ini Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Restribusi Daerah berupa restribusi Persetujuan Bangunan Gedung (PBG), serta pemenuhan evaluasi MCP KPK terkait Integrasi data dan Aplikasi.

Oleh Sebab itu untuk mewujudkan hal tersebut dibutuhkan sebuah aplikasi antar muka yang difasilitasi oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) guna menghubungkan aplikasi yang dimiliki dan digunakan oleh BAPENDA dengan Aplikasi milik pusat yang digunakan oleh DPMPTSP dan DISDUKCAPIL.

 

Penulis : Fhajar Gunando Marga S.Kom

Photo By : Dinas Komunikasi dan Informatika

Dipost Oleh Super Administrator

No matter how exciting or significant a person's life is, a poorly written biography will make it seem like a snore. On the other hand, a good biographer can draw insight from an ordinary life-because they recognize that even the most exciting life is an ordinary life! After all, a biography isn't supposed to be a collection of facts assembled in chronological order; it's the biographer's interpretation of how that life was different and important.

Post Terkait

Tinggalkan Komentar